๐ธโ๐ชโ๐ทโ๐ฎโ๐ฆโ๐ฑใโ๐ตโ๐ฆโ๐ทโ๐ชโ๐ณโ๐นโ๐ฎโ๐ณโ๐ฌ
MENDIDIK ANAK DARI USIA 7 SAMPAI DENGAN 14 TAHUN
โKEENAM : MENYELEKSI KAWAN DEKATNYA ๐ค
Suatu hal yang tidak diragukan lagi, bahwa sahabat itu memiliki pengaruh yang nyata bagi sang anak, baik itu pengaruh positif maupun yang negatif.
Cukup kiranya apa yang dijelaskan oleh Nabi kita ๏ทบ :
ู ูุซููู ุงููุฌููููุณู ุงูุตููุงููุญู ููุงูุณููููุกู ููุญูุงู ููู ุงููู ูุณููู ููููุงููุฎู ุงูููููุฑู
“Perumpamaan teman yang shalih dengan teman yang buruk bagaikan penjual minyak wangi dengan seorang pandai besi…โ
Dan sabda beliau ๏ทบ :
ุงูุฑููุฌููู ุนูููู ุฏูููู ุฎูููููููู ููููููููุธูุฑู ุฃูุญูุฏูููู
ู ู
ููู ููุฎูุงูููู
“Seseorang itu bergantung dengan agama teman dekatnya, maka per-hatikanlah dengan siapa kamu ber-kawan dekat.”
Karena itulah wahai orang tua, wajib bagi Anda membantu mencari-kan kawan dan sahabat dekat yang shalih bagi anak anda, sebelum ia sendiri yang memilihnya, dan tidak jarang sang anak kurang cakap dalam memilih kawan, sehingga ia memilih kawan yang buruk lalu menjadi dekat dengannya, sehingga akhirnya sulit bagi anda untuk mengaturnya setelah itu.
Sudah banyak fakta yang tak terhitung lagi, adanya para pemuda yang tinggal di lingkungan yang baik dan keluarga yang konservatif, namun pergaulannya tercampur aduk dengan sahabat-sahabat yang buruk.
Mereka bisa bertemu dengan dalih wisata, jalan-jalan, bermain, rekreasi atau bahkan studi grup, dan kawan-kawan yang jelek ini berpotensi memberikan pengaruh yang buruk bagi anak-anak kita.
Di zaman ini, betapa sulitnya bagi orang tua bisa mendidik anaknya, jauh dari pengaruh kawan-kawannya. Sedangkan fitnah itu senantiasa me-ngintai para pemuda dari segala sisi.
Kawan-kawan yang buruk itu ada (2 macam), pengikut syahwat dan pengikut syubuhat. Para pengikut syahwat akan mengajak sang anak kepada kerusakan dan penyimpang-an moral (akhlaq).
Sedangkan pengikut syubuhat, akan menyeretnya kepada kebidโah-an dan menyelisihi petunjuknya para salaf yang shalih, seperti ajaran takfir (mengkafir-kafirkan) dan tabdiโ (menvonis bidโah secara serampang-an) kepada kaum muslimin.
Terutama dari para pengikut manhaj yang menyusup ke negeri ini, sebagai-mana menimpa sebagian pemuda kita -semoga Allรขh memberi mereka hidayah dan mengembalikan mereka kepada kebenaran dengan sebaik-baiknya.
SELESAI
โ@abinyasalma
______________________
โGrup WhatsApp Al-Wasathiyah Wal I’tidรฅl
โปTelegram: https://bit.ly/alwasathiyah
๐ Blog : alwasathiyah.com
๐ Facebook : http://fb.me/wasathiyah
๐ฐYoutube : http://bit.ly/abusalmatube
๐ท Instagram : http://instagram.com/alwasathiyah
๐Mixlr : http://mixlr.com/abusalmamuhammad/